Pelayanan Orang Tua Asuh (POTA) di bawah naungan Yayasan Bersinar Bagi Bangsa bergerak di bidang sosial yang peduli dan memiliki tanggung jawab moral terhadap masa depan anak-anak Indonesia dari keluarga miskin sebagai generasi penerus bangsa.
Tujuan
- Memberikan kesempatan bagi mereka untuk dapat meraih cita-cita
- Menjadikan mereka generasi penerus bangsa yang percaya diri serta memiliki masa depan yang lebih baik
Program
- Beasiswa
- Dari tingkat SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi
- Memberikan paket POTA berupa tas sekolah, sepatu, kaos kaki, buku tulis, peralatan tulis pada waktu kenaikan kelas
- Melakukan pembinaan rohani bagi anak dan orang tuanya
- Student Camp
- Bagi anak asuh siswa SMA dan Mahasiswa
- Pengobatan Gratis
- Melakukan pengobatan gratis bagi masyarakat miskin di daerah kumuh
Kriteria Penerima Beasiswa
- Anak dari keluarga kurang mampu
- Anak yang masih mau bersekolah serta mendapat dukungan dari orang tuanya
- Penghasilan orang tua di bawah UMR (Upah Minimum Regional)
- Anak yatim, piatu, atau yatim piatu.
- Belum pernah menerima bantuan dari perorangan, lembaga, gereja atau organisasi lainnya
Cara Menjadi Orang Tua Asuh
Hubungi kami pada alamat berikut:
Jl. Perintis Kemerdekaan
Kompleks Pertokoan Pulo Mas Blok 12 No. 11 Lt. 2
Jakarta Timur 13260
Telp/Fax
(021) 47883047
HP/Whatsapp
0818196927 (Pak Wawan)
Email
pota.org@gmail.com
